Kebaikan itu selalu INDAH

Kebaikan itu selalu INDAH
Teladan, tempatku kini dan apa yang kan kuperbuat nanti.. Walau menurutku apa yang kan terjadi itu semua masih misteri tapi tak kan pernah menyurutkan semangatku untuk berusaha yang sebaik mungkin.. Dan Atas ijinNYA, aku yakin bahwa Alloh memiliki rencana yang jauh lebih INDAH daripada apa yang aku, makhlukNYA rencanakan.. Bismillah, Dengan menyebut nama ALLOH, kulangkahkan kaki ini, agar aku tak kan hanya berdiam diri :)

Senin, 24 Januari 2011

Sosok itu tak selamanya kan tegak berdiri

Astaghfirulloh..
Kejadian tak terduga tadi membuatku menimbulkan pertanyaan yang besar..
Mau seberapa BESAR dan LAMA lagi aku melihat sosok itu berkorban demi kita ?
Ingin ku ajak semua tuk menjadi dewasa..
AYO menjadi dewasa !
Aku tak ingin keadaan ini kan terus menerus terjadi pada beliau..
Suatu waktu ingin ke bercerita banyak hal dengan mu..
Namun ternyata terbesit sebuah pemikiran bahwa engkau tengah banyak pikiran..
Pikiran yang aku yakin menjadi pikulan bagi pundak gagah mu itu..
Ya..
Dan ternyata adanya **orang-orang baru** itu juga membuat berantakan..
dan justru kami, **orang-orang lama** tidak juga bertambah dewasa..
**orang-orang baru** itu yang sempat membuatku memiliki harapan yang begitu tinggi..
Sekarang mereka menghantam harapanku itu hingga ke dalam..
Dan kami **orang-orang lama** justru memberikan secercah..
bukan..
Namun Segemerlap cahaya harapan..
Lantas di tengah pertanyaan ini muncul sebuah pertanyaan lagi..
Masih bisakah kami mempercayakan apa yang kami cintai ini pada **orang-orang baru** ?
Atau kamilah yang akan terus berjuang, **Orang-orang lama** ?
Ini mungkin hnya sedikit luapan emosi, karna sungguh aku tidak tega..
Beliau melepas topi, menanggalkan kebesarannya hanya untuk kita..
Karna kita belum dewasa..
Dan mungkin termasuk saya..
tapi yang aku yakin kita bisa belajar dan menjadi seorang yang dewasa !
Bismillah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar